Doa dan Dzikir Di Waktu Sahur Saat Hendak Berpuasa Keesokan Harinya
Pada saat sahur sebaiknya memperbanyak istigfar, sebagaimana Allah
menyanjungya orang-orang yang banyak beristigfar di waktu sahur, seperti dalam
firmanNya :
Artinya :
16. (yaitu) orang-orang yang berdoa: Ya Tuhan Kami, Sesungguhnya Kami
telah beriman, Maka ampunilah segala dosa Kami dan peliharalah Kami dari siksa
neraka,"
17. (yaitu) orang-orang yang sabar, yang benar, yang tetap taat, yang
menafkahkan hartanya (di jalan Allah), dan yang memohon ampun di waktu sahur[187].
[187] Sahur: waktu sebelum fajar menyingsing mendekati subuh.
Kemudian berdoa dengan doa mutlak karena waktu sahur merupakan
waktu mustajab ketika Allah turun ke langit dunia. Sebagaimana dalam hadits, “Rabb
kita turun ke langit dunia setiap sepertiga akhir malam, berfirman, “siapa yang
berdoa kepadaKu, Aku kabulkan untuknya. Siapa yang meminta kepadaKu, Aku
berikan, siapa minta ampun kepadaKu, Aku ampuni” [HR. Bukhari (1145)].
Doa dan Dzikir Di Waktu Sahur Saat Hendak Berpuasa Keesokan Harinya
Reviewed by Unknown
on
5:46 AM
Rating:
No comments