Cerita Ratu Elisabeth (About Muslimah Motivation)
Saya telah menonton sebuah video yang inspiratif sekali . tepat sebelum
saya menulis artikel ini. saya yakin artikel ini berguna, khususnya untuk Muslima/kaum
hawa. Jadi video ini latarnya pada suatu waktu dalam suasana ceramah yang
dilakukan oleh ustaz Khalid Basalamah (semoga Allah [swt] senantiasa merahmati
Beliau) tepatnya dalam sesi tanya jawab, ceritanya seperti di bawah ini.
beliau menceritakan : cerita ini terkait dengan dengan masuk Islamnya
seorang pemuda di Inggris, jadi seorang syaikh dari Arab Saudi datang ke
Inggris untuk berceramah agama Islam kemudian diterjemahkan dalam bahasa
Inggris dalam suatu Masjid.
Muslimah |
Setelah selesai ceramah tentang islam dan mengajak orang untuk
menyebarkan Islam, lalu kemudian ada satu anak muda Muslim asli Inggris yang
mendatangi syaikh tadi. Pemuda Muslim itu berkata kepada Syaikh, ya Syaikh ini
teman saya orang Inggris asli. Teman saya ini sekolah mau masuk Islam, tetapi
masih ada 2 hal yang mengganjal dalam hatinya, maka bisa nggak dia bertanya. Kata
syaikh bisa silahkan!
Maka dia bertanya kepada syaikh dengan 2 pertanyaan :
Pertanyaan pertama pemuda ini, Kenapa kalian umat Islam melarang salaman
sama semua perempuan? Kenapa nggak boleh salaman sama semua perempuan? Sementara
kami bebas mau salaman sama siapa saja.
Maka setelah pemuda nonislam ini menjelaskan pertanyaannya, syaikh
menjawab, kamu warga negara apa? Maka pemuda itu menjawab ‘Inggris’. Siapa ratu
kamu di Inggris?, kata Syaikh. Pemuda itu kembali menjawa ‘Ratu Elisabeth’. Syaikh
melanjutkan ‘kau bisa salaman sama Elisabeth?’. Pemuda menjawab tidak bisa. Maka
syaikh bertanya lgi ‘kenapa tidak bisa? Kemudian pemuda itu menjawab karena itu
ratu, tidak sembarangan orang bisa bersalaman dengannya. Maka kata Syaikh “semua
wanita Muslim seperti Elisabeth, Ratu, nggak boleh sembarangan orang bersalaman
dengannya.
Pertanyaan kedua pemuda itu katakan kepada Syaik, kenapa kalian menyuruh
wanita kalian menutup aurat, kenapa harus menutup aurat dari kepala sampai kaki
bahkan ada yang pakai cadar kenapa tidak seperti perempuan kami mau pakia baju
mau tidak pakai baju terserah? Kenapa harus begitu?
Syaikh lalu menjawab pertanyaan ini dengan mengeluarkan 2 buah permen
dari kantongnya kemudian satu dibuka bungkusnya dan yang lain dibiarkan
terbungkus dan digeletakin di lantai masjid. Kata syaikh, kalau saya suruh kamu
memilih permen ini, permen yang mana yang kau pilih? Kata pemuda itu ‘yang
terbungkus.’ Lalu syaikh berkata kenapa nggak pilih yang sudah terbuka gampang
tinggal ambil caplok dalam mulut selesai.
Pemuda itu menjawab nggak Syaikh karena kotor. Kata Syaikh itulah
perbedaan perempuan kami dengan perempuan kalian. Perempuan kami seperti yang
terbungkus, yang buka Cuma suaminya, pemiliknya. Sementara perempuan kalian
seperti permen yan gterbuka semua orang bisa menyentuhnya kotoran dan
sebagainya.
Ourthanks to who amazing reminder, Ustaz Khalid Basalamah. May Allah
Glorified and exalted be He grant that to us. Ameen. Wassalamu ‘alaikum
warahmatullahi wabarakatuh
Cerita Ratu Elisabeth (About Muslimah Motivation)
Reviewed by Unknown
on
11:01 PM
Rating:
No comments