Dua golongan penghuni neraka
penghuni neraka dapat digolongkan menjadi dua golongan, berikut ini penjelasannya :
1.
Golongan yang kekal di dalam neraka ialah
orang-orang kafir, murtad, musyrik, dan pendusta agama. Firman Allah [swt],
“sesungguhnya orang-orang kafir dari ahli kitab [nasrani] dan orang-orang
musyrik [akan masuk] neraka jahannam, mereka kekal di dalamnya.” [QS.
Al-Bayyinah :6]; “dan orang-orang yang ingkar [kafir] serta mendustakan
ayat-ayat kami, mereka itulah penghuni neraka, mereka kekal di dalamnya.” [QS.
Al-Baqarah : 39]; “barangsiapa di antara kamu yang murtad dari agamanya, lalu
ia mati dalam kekafiran, maka mereka itulah yang sia-sia amalnya di dunia dan
di akhirat. Mereka itulah penghuni neraka dan kekal di dalamnya.” [QS.
Al-Baqarah : 217].
2.
Golongan orang yang menghuni neraka hanya untuk
smeentara waktu saja, ialah orang-orang yang muslim yang berdosa di masukkan ke
dalam neraka sekedar untuk menebus dosa-dosanya. Sabda Rasulullah [saw], “akan
keluar dari neraka setiap orang yang [selama di dunia] mengucapkan “la ilaaha
illallah” dan di dalam hatinya ada kebaikan seberat kacanag. Dan akan keluar
dari neraka setiap orang yang [selama di dunia] mengucapkan “la ilaaha
illallah”dan di dalam hatinya ada kebaikan seberat gandum. Juga keluar dari
neraka setiap orang yang [selama di dunia] mengucapkan “laa ilaaha illallah”
dan di dalam hatinya ada kebaikan seberat debu.” [HR. Bukhari dan Muslim].
Dua golongan penghuni neraka
Reviewed by Unknown
on
3:31 PM
Rating:
No comments