Business

Ads Top

1 Cara Cerdas Persiapan Di Dunia Agar Mendapat Syafaat Rasulullah Di Hari Kiamat Nanti

Syafaat diartikan sebagai pertolongan, rekomendasi atau bantuan. Maka defenisi tersebut sudah cukup bagi kita mengatakan bahwa syafaat Rasulullah adalah pertolongan bantuan atau rekomendasi Rasulullah. Syafaat ini dipercaya dalam aqidah Islam bahwa akan membantu seorang hamba untuk mendapatkan kemudahan dalam menjalani proses hisab di hari kemudian.

Maka siapa yang tidak senang di bantu, siapa yang tidak mau di bantu? Siapapun mau dibantu dan sapapun senang untuk dibantu. Apatah lagi dari seorang Rasul yang sangat mulia[ Rasulullah Muhammad [saw].


Bagaimana mendapatkan bantuan Rasulullah? Banyak caranya, namun untuk sekarang kami hanya dapat memberikan 1 referensi solusi singkat yang dapat diamalkan. Mudah dan tidak terlalu berat untuk kita amalkan.

Berdasarkan hadits yang diriwayatkan oleh at-Thabrani dari Abu Darda, Rasulullah [saw] bersabda “barangsiapa yang bershalawat untukku sepuluh kali pada pagi hari dan sepuluh kali pada sore hari, maka dia akan mendapatkan syafa’atku di hari kiamat.”

Hadits ini cukup menjadi pegangan bagi kita untuk melazimkan shalawat atas Nabi 10 kali di pagi hari dan sepuluh kali di sore hari.

Jangan berpikir lagi, langsung action dalam buku referensi kami shalawat yang dapat diucapkan diantaranya yang ringkas adalah “ALLAAHUMMA SHALLI WASALLIM ‘ALA NABIYYINA MUHAMMAD.”

Berdasarkan riwayat Zaid  bin Kharijah berkata “aku bertanya kepada Rasulullah, lantas beliau berkata ’Bershalawatlah kepadaku dan bersungguh-sungguhlah dalam doa dan katakan, ’Allahumma shalli ‘ala Muhammad wa ala ‘ali muhammad’” (HR. Nasa’i No.1275)


Kami sudah melakukan eksperimen, untuk menghitung waktu yang dibutuhkan membaca shalawat atas Rasulullah [saw] sebanyak sepuluh kali, waktu yang dibutuhkan menurut perhitungan kami, hanya ±00:00:22:54 [22,54 sekon]. Jadi kalau di lakukan 2 kali dalam sehari pagi dan petang maka waktu yang diperlukan sekitar 45,48 sekon.


Sungguh tidak berat meluangkan waktu kita kurang dari sau menit itu kan saudaraku untuk mendapatkan pertolongan dari Rasulullah [saw]? Mari mulai dari sekarang tanamkan dalam hati bulatkan tekad untuk selalu mengamalkan shalawat atas nabi ini every day.
1 Cara Cerdas Persiapan Di Dunia Agar Mendapat Syafaat Rasulullah Di Hari Kiamat Nanti 1 Cara Cerdas Persiapan Di Dunia Agar Mendapat Syafaat Rasulullah Di Hari Kiamat Nanti Reviewed by Unknown on 9:26 PM Rating: 5

No comments

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...